Sabtu, 18 April 2015

Contoh Proposal Olah Raga "Survey Tingkat Kesegaran Jasmani Mahasiswa FKIP Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga stambuk 2014"

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatu

Semoga di hari yang berbahagia ini kita semua selalu di berikan kesehatan serta keselamatan oleh Sang Pencipta yaitu Allah SWT.
Kali ini saya akan mencoba membagi salah satu tugas kuliah saya yang memang menjadi salah-satu persyaratan dalam proses perkuliahan pada mata kuliah Penelitian Penjas yang di pegang ampuh oleh Najemi S.Pd M.Pd di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga yang berada di bawah naungan Universitas Gunung Leuser Kutacane Aceh Tenggara.

Berhubung ini adalah tugas pertama saya dalam membuat proposal pastinya masih banyak kekukarangan dalam hal penulisan, dan penyusunan. Untuk itu saya harapkan masukan dan komentarnya agar dalam penulisan proposal kedepannya bisa lebih baik dan lebih bagus lagi.

Judul proposal nya adalah "Survey Tingkat Kesegaran Jasmani Mahasiswa FKIP Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga Stambuk 2014". Metode penyusunannya dengan menggunakan pengumpulan pustaka.

Silahkan download File nya di gambar di bawah ini :

https://drive.google.com/file/d/0B988oRwh8hF5anNMZmF1RGhaTG8/view?usp=sharing  

Jangan lupa setelah di baca mohon di berikan masukan dengan berkomentar di kolom yang telah disediakan dibawah ini. Atau bisa juga dengan mengirimkan email ke rrudipangestu@gmail.com ataupun melalui inbox di facebook.

Demikian dulu apa yang bisa saya bagikan. Kalau lebih alhamdulillah kalau kurang mohon di tambahin.... 

Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatu.



Read more

Selasa, 14 April 2015

Teknik Memegang Stik Dan Memukul Bola Dalam Permainan Softball

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatu

13/04/2015 adalah hari seni pada minggu ketiga di bulan April, dan hari ini adalah yang meyanangkan bagi saya. Kenapa ? karena hari ini atau tepatnya tadi sore sekitar pukul 16.00 wib adalah jadwal kami melakukan praktek Softball.

Untuk lebih jelasnya, mari sama-sama kita simak tulisan berikut ini :

Tentang teknik memukul bola
Dalam permainan softball salah satu teknik dasar yang harus dikuasai seorang pemain adalah memukul bola. Untuk memukul bola di gunakan alat yang disebut dengan “stik” (tongkat pemukul).

Untuk bisa memukul bola dengan baik, seorang batter (pemukul) harus menempatkan posisi badannya menghadap “homeplate” (adalah bagian dari masing-masing home berbentuk kotak), posisi kaki di buka sedikit lebar dari bahu dan di tekuk sedikit (posisi kuda-kuda), arahkan pandangan mata ke arah “pitcher” (pelambung bola) dan bersiaplah dengan stik anda untuk memukul bola. Posisi kaki yang dekat dengan cather berguna untuk mengatur arah bola yang kita pukul.

Ada dua cara teknik memukul bola, diantaranya :
1. Pukulan “hit”

Pukulan hit juga dikenal dengan pukulan yang paling kuat dan keras. Cara memegang stik untuk pukulan hit adalah sebagai berikut :

  • Pegang ujung stik dengan yang paling lemah (jika anda adalah kidal maka penganglah dengan tangan kanan, begitu juga sebaliknya) disini langsung saja kita tentukan saja yaitu tangan kiri.
  • Kemudian posisi pengangan tangan kanan berada di bawah pegangan tangan kiri.
  • Letakkan posisi stik berada pada samping kepala sebelah kanan (ingat posisi memukul) posisi ini berguna agar waktu bola datang bisa langsung kita pukul dengan stik kita tanpa harus mengayunkan stik kebelakang lagi.
  • Kemudian pegang stik dengan kuat, pada saat bola datang pukul bola dengan sekuat mungkin. Usahakan bagian pinggang keatas bergerak mengikuti arah gerakan stik kita agar ada tambahan dorongan pukulan.

2. Pukulan “bunt”

Istilah pukulan bunt juga disebut dengan pukulan tipuan, karena pukulan ini hanya menggunakan sedikit tenaga yaitu hanya mendorong bola.

 Cara memegang stik untuk pukulan bunt adalah sebagai berikut :

  • Pegang ujuk stik dengan tangan yang lemah. (missal kiri)
  • Kemudian pegangan tangan yang terkuat (kanan) berada di tengah stik (badan stik). Pegangannya jangan terlalu kuat dan jangan di pegang secara penuh, cukup bisa untuk medorong stik kedepan saja.
  • Pada posisi siap, letakkan stik di dekat dada (sebelah kanan karena yang terkuat tangan kanan  begitu sebaliknya)
  • Saat bola datang, segera dorong stik anda mengenai bola.

Namun perlu diingat bahwa untuk melakukan cara ini jangan pada keadaan 2 down ( dua pemain kita telah mati/keluar) karena jika kita lakukan maka kita yang akan keluar dan habis kesempatan kita untuk mendapatkan point.


Nah cukup sekian tulisan hari ini semoga bisa bermanfaat bagi anda.

Salam olah Raga.
Wabilahitaufik walhidayah wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatu.

Read more

Senin, 13 April 2015

Mengenal Istilah Dalam Permainan Softball

ASSALAMUALAIKUM WARAHMATULLAHI WABARAKATU
Permainan olah raga softball merupakan olahraga yang berasal dari luar negeri (baca sekilas sejarah) dan dalam permainannya pun sudah pasti memakai istilah-istilah dalam bahasa inggris yang bila di terjemahkan akan sedikit lama pengucapannya.

Dalam permainan softball terdapat 4 wasit yang bertugas, dimana hanya ada satu (1) wasit  utama yang disebut dengan “chipumpire” sedangkan 3 wasit lagi yang berada di base satu (firstbase), base dua (twobase) dan base tiga (thirdbase) di sebut dengan baseumpire.

Istilah-istilah dalam permainan softball lebih banyak disampaikan oleh chipumpire (wasit utama), dan seorang pemain harus juga mengetahui arti dari istilah-istilah tersebut.

Berikut ini adalah istilah-istilah yang sering digunakan dalam permainan softball ;

  1. Batter up maksudnya adalah memanggil pemain menyerang untuk mengambil posisi pemukul (batter) 
  2. On-deck maksudnya adalah untuk memanggil pemukul selanjutnya untuk bersedia pada tempat yang disediakan (on-deck) 
  3. Strike maksudnya adalah ketika seorang pitcher (pelambung) melambungkan bola dengan posisi bola bagus tetapi seorang pemukul (batter) tidak bisa memukul bola ataupun melepaskan kesempatan. Untuk seorang batter hanya di beri 3 kali kesempatan untuk strike, cara penyebutannya adalah strike one (gagal memukul satu kali), strike two (gagal memukul tiga kali) dan yang terakhir adalah batter out (tiga kali gagal memukul)
  4. Ball adalah istilah yang digunakan ketika seorang pitcher gagal melambungkan bola dengan baik. Dan ball hanya bisa di lakukan sebanyak 4 kali. 
  5. Change adalah istilah untuk pertukaran pemain dari bertahan menjadi penyerang dan dari pemain penyerang menjadi pemain bertahan.
  6. Down adalah istilah yang digunakan ketika seorang penyerang mati/gugur. 
  7. Point adalah penyebutan untuk angka yang diperoleh
  8. Batter out istilah ini digunakan jika seorang pemain gagal memukul bola sebanyak tiga kali kesempatan atau di matikan oleh pemain bertahan baik dengan bola catch ataupun dengan menyentuhkan bola ke badan pemain menyerang.
  9. Hit adalah sebutan untuk pukulan
  10. Home plate adalah nama tempat yang kita pijak di setiap base
  11. Home run adalah istilah yang digunakan jika kita mampu memukul bola hingga keluar melewati batas lapangan.
  12. Inning adalah penyebutan untuk setiap ronde atau babak


Istilah-istilah tersebut biasanya sering di ucapkan oleh seorang chipumpire. Contoh cara penyebutannya adalah
Bila permainan baru di mulai
batter up, on-deck, nostrike (dengan mengangkat tangan kanan di genggam), noball (dengan mengangkat tangan kiri di genggam), nopoint, play”

Artinya adalah pemain pemukul silahkan ambil posisi, pemukul selanjutnya bersedia, tidak adalah bola bagus, tidak ada bola jelek, tidak ada angkat, mulai.

Kemudian ketika permainan sudah dimulai keadaan sebagai berikut;
“batter up, on-deck, strike one (tangan kanan diangkat dengan ibu jari di acungkan), two ball (tangan kiri diangkat dengan ibu jari dan jari kelingking di acungkan), two down (tangan kanan diangkat dengan jari telunjuk dan jari tengah diacungkan), one point, play”

Artinya, pemain pemukul silahkan ambil posisi, pemukul selanjutnya bersedia, satu kali pukulan gagal, dua kali bola jelek, dua pemain mati/gugur, satu angka di dapat, mulai.

Bagaimana seru bukan penyebutannya ? penyebutannya memang harus bahasa inggris karena jika kita sebutkan dengan bahasa Indonesia yang baik dan benar, maka terlalu lama.

Demikianlah apa yang saya ketahui tentang istilah – istilah yang di gunakan dalam permainan softball semoga bisa membantu kita lebih paham lagi. Jika ada yang salah dan kurang mohon kiranya untuk bisa menuliskan di kolom komentar yang telah disediakan dibawah.

Akhir kata wabilahiwaufik walhidayah wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatu

Read more